Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Pondok Pesantren Mumtaza

Jum’at (06/10/23) malam. Seluruh santri dan santriwati Mumtaza beserta para guru berkumpul di aula untuk memperingati Maulid Nabi Besar Muhammad SAW, yang berlangsung mulai pukul 19:00 WIB hingga 22:00 WIB.  Acara dibuka oleh Master of Ceremony (MC), yang kemudian dilanjutkan dengan Qiro’atul Qur’an dan sambutan Ketua panitia yang disampaikan oleh Anas Abdurrohman MA XII.

Dilanjutkan dengan tausiyah yang disampaikan oleh Habib Ali Syahab (Mahasiswa Universitas Al-Azhar) bertemakan Maulid Nabi Muhammad SAW. Kita harus bersyukur karena Allah mengirimkan utusan yang sangat mulia untuk kita. Sosok uswatun hasanah, idola yang sesungguhnya dengan kebaikan-kebaikan yang luar biasa. Memperingati hari kelahiran merupakan tanda kecintaan kita terhadap Nabi Muhammad SAW. Karena dengan mencintai orang shaleh, merupakan perwujudan cinta kepada Allah dan rasul-Nya, الْمَرْءُ مَعَ مَنْ أَحَبَّ semoga kelak diakhirat kita akan dikumpulkan bersama orang-orang yang kita cintai

.

Berikutnya dilanjutkan dengan pembagian hadiah dari perlombaan Da’I dengan tema Maulid Nabi Muhammad SAW. Da’I Maulid Terbaik kategori putri dimenangkan oleh Syifa Salsabila MA XI dan Da’I Maulid Terbaik kategori putra dimemangkan oleh Muhammad Raja Alvaro Mts VIII. Kemudian acara dimeriahkan oleh penampilan-penampilan yaitu pemenang Da’I Maulid dan juga Arabian Dance dari siswa MTs yang dibawa dengan penuh semangat dan percaya diri. Selanjutnya tidak lupa dengan acara yang ditunggu-tunggu yaitu sholawat yang diiringi dengan tim hadroh, sehingga menambah semangat para hadirin dalam melantunkan sholawat nabi.